Mengenal 4 Tipe Dere Yang Sering Kita Temukan di Anime

karya penulis tulis
Yuk mulai #hidupdariKARYA

Yuk hidup dari karya, MENULIS SEKARANG↗️

Mengenal 4 Tipe Dere Yang Sering Kita Temukan di Anime

Buat yang lagi suka nonton anime, pasti kita menemukan ada beragam sifat dan karakter  dari para tokohnya, ya. Beberapa tokoh anime mempunyai tipe dere nya masing-masing yang menjadi ciri khas nya.

Apa itu dere? ‘Dere’ berasal dari bahasa Jepang yaitu ‘Deredere’ yang merupakan penggambaran seseorang yang sedang jatuh cinta. Nah, di dalam anime sendiri, ‘dere’ digabungkan dengan beberapa istilah lainnya sehingga terciptalah beragam sifat baru yang bisa kamu temukan pada tokoh-tokoh di dalam anime.

Lalu apa saja sih, contoh tipe dere yang paling sering kita temukan di anime? Nah, untuk menjelaskan hal tersebut, simak terus ya!

 

1. Dandere

Dandere berasal dari kata ‘danmari’ yang artinya pendiam. Tipe dandere ini memiliki kesulitan dalam berbicara dengan orang lain, terutama kepada orang yang mereka suka. Dandere juga cenderung memiliki kebiasaan menyendiri. Hal ini disebabkan karena tipe dandere adalah tipe yang pemalu dan memiliki rasa cemas yang berlebihan sehingga dia akan kesulitan untuk berinteraksi dengan orang lain.

Nah, salah satu contoh tokoh anime dengan tipe dandere adalah Hinata Hyuga dari anime Naruto Series. Kamu bisa melihat dengan jelas bagaimana sifat pemalunya Hinata apalagi saat bertemu dengan Uzumaki Naruto yang disukaimya.

Beberapa tokoh anime dengan tipe dandere lainnya adalah Mio Akiyama (K-On), Kosake Onodera (Nisekoi), Sawako Kuronuma (Kimi ni Todoke), Nagisa Furukawa (Clannad), dan masih banyak lagi.

 

Baca Juga
1. 5 Rekomendasi Anime Misteri Terbaik Yang Harus Kamu Tonton
2. Karakter Anime Yang Pengisi Suaranya Sama Dengan Levi SNK (Hiroshi Kamiya)

 

2. Kuudere

Kuudere berasal dari bahasa inggris yaitu cool yang dilafalkan dalam bahasa Jepang menjadi kuu. Sama seperti dandere, tipe kuudere adalah tipe yang pendiam. Bedanya, tipe kuudere ini tidak menunjukkan keinginannya untuk bersosialisasi dan sangat jarang tersenyum. Tipe kuudere biasanya jarang menunjukkan ekspesinya, ia cenderung tenang, dingin, dan tidak pernah panik sehingga tokoh dengan tipe kuudere selalu terlihat dewasa dan berwibawa.

Beberapa tokoh anime dengan tipe kuudere adalah Kanade Tachibana (Angel Beats), Shiina Mashiro (Sakurasou Pet no Kanojo), Yukinoshita Yukino (Oregairu), Saber (Fate/Stay Night), Mikasa Ackerman (Shingeki no Kyojin), Mei Misaki (Another).

 

3. Yandere

Yandere berasal dari ‘yanderu’ yang artinya sakit (jiwa). Tipe yang satu ini cenderung memiliki sifat yang sadis dan mengerikan. Jika dilihat dari luarnya, tipe yandere ini terlihat seperti orang-orang biasa pada umumnya. Mereka memiliki sifat yang ceria, suka bersosialisasi, dan ada kalanya mereka terlihat lucu dan lembut.

Namun karena rasa cinta, yandere bisa menunjukkan sifat aslinya dan melakukan hal-hal ektrem yang gila dan brutal. Mereka rela melakukan apa saja bahkan dengan cara kekerasan pun demi mendapatkan dan melindungi orang yang mereka cintai.

Contoh tokoh anime dengan tipe yandere adalah Yuno Gasai (Mirai Nikki), Anna Nishikinomiya (Shimoneta), kaede fuyou (shuffle), Kotonoha Katsura (School Days), Tokisaki Kurumi (Date A Live).

 

4. Tsundere

Tsundere berasal dari kata ‘tsun tsun’ yang merujuk pada kelakuan jual mahal. Tsundere ini digambarkan sebagai tokoh yang sedang jatuh cinta namun gengsi atau bisa kita sebut malu-malu tapi mau.

 Nah, sifat malunya ini sering dituangkan lewat sifat yang jutek, marah, dan dingin. Karakter tsundere cenderung bersikap angkuh terhadap orang yang dia sukai, walaupun di dalam hati sebenarnya mereka sangat menyukai orang tersebut dan berharap mereka dapat memahaminya.

Contoh tokoh anime dengan tipe tsundere adalah Aisaka Taiga (Toradora), Chitoge Kirisaki (Nisekoi), Maki Nishikino (Love Live!), Rin Tosaka (Fate/Stay Night), Mikoto Misaka (To Aru Majutsu Series), dan masih banyak lagi.

 

Kesimpulan

Dari banyaknya tipe dere di dalam anime, ada 4 tipe dere yang paling terkenal dan sering kita jumpai yaitu tsundere, dandere, kuudere, dan yandere. Tentunya tipe dere yang disukai orang berbeda-beda, ya. kalau kamu suka yang mana nih?

 

<< Sebelumnya
Kerja Keras Ga Selalu Hasilkan Beras

Selanjutnya >>
Angkat Tangan Menang Turun Tangan Kalah

Suka menulis?
Silahkan daftar untuk mulai menulis.
Mari #HIDUPdariKARYA
Mau tanya? klik kekitaan.com/mauNULIS

Terimakasih
kincir.com dibuka pukul 14:00 WIB pada Hari Jum’at tanggal 11 Juni 2021
idntimes.com dibuka pukul 14:05 WIB pada Hari Jum’at tanggal 11 Juni 2021

Kata kunci lain yang sering dicari…
tulisIN,
Mengenal 4 Tipe Dere Yang Sering Kita Temukan Di Anime, Dandere, Kuudere, Yandere, Tsundere


Terbit

dalam

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan