Gejala Penyakit Asma

Asma adalah jenis penyakit yang dapat dialami oleh semua golongan usia, dari anak-anak hingga orang tua. Seseorang yang mengidap kondisi ini bisa mengalami beragam gejala, antara lain:

  • Sesak dada.
  • Batuk, terutama pada malam atau dini hari.
  • Sesak napas.
  • Mengi, yang menyebabkan suara siulan saat mengeluarkan napas.

Pola gejala pada pengidap asma biasanya memiliki beberapa ciri seperti:

  • Datang dan pergi seiring waktu atau dalam hari yang sama.
  • Mulai atau memburuk dengan infeksi virus, seperti pilek.
  • Dipicu oleh olahraga, alergi, udara dingin, atau hiperventilasi karena tertawa atau menangis.
  • Lebih buruk di malam hari atau di pagi hari

Pencegahan Asma

Asma adalah jenis penyakit yang dapat dikendalikan dengan mengatur pola hidup sehat. Selain itu, sebaiknya perhatikan beberapa hal berikut:

  • Mengenali dan menghindari pemicu asma.
  • Mengikuti anjuran rencana penanganan asma dari dokter.
  • Melakukan langkah pengobatan yang tepat dengan mengenali penyebab serangan asma.
  • Menggunakan obat-obatan asma yang telah dianjurkan oleh dokter secara teratur.
  • Memonitor kondisi saluran napas.
  • Perlu diperhatikan, penggunaan inhaler meningkatkan reaksi asma. Oleh karena itu, wajib untuk mendiskusikannya dengan dokter, supaya rencana penanganan asma disesuaikan dengan kebutuhan. Vaksinasi flu dan pneumonia juga disarankan untuk dilakukan agar asma tidak memburuk.

Terbit

dalam

oleh

Comments

Leave a Reply