Senyuman Seindah Bulan
ceritaIN | Judul
1-9 A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
Momen terindah yang dialamin sama seseorang tentunya beda-beda yaa.
Momen terindah dalam hidup gw bisa dibilang pasaran? monoton? biasa? tapi itu semua gak penting. Karena yang terpenting adalah momen terindah di hidup gw akan berlangsung selamamanya.
Loh kok bisa?
Ya bisa dong.
kebanyakan anak muda menjadikan masa pacaran mereka sebagai momen terindah. Momen sama temen-temennya mungkin atau bahkan momen bersama keluarga.
Entah kenapa gw berbeda.
Senyuman Seindah Bulan
Kalimat tersebut yang terpikirkan saat gw melihat orang-orang tersenyum dengan kebahagiaan yang mereka dapatkan.
Terkesan naif tapi ini kenyataan.
Sangat disayangkan ada segelintir orang yang susah saat orang senang, dan senang saat orang susah.
Mereka gak mau ketika orang lain mendapatkan lebih daripada mereka.
Iri, dengki, nyesek, gak terima, ngeluh, putus asa, semua perasaan tersebut bercampur aduk dan jujur aja, itu gak berguna sama sekali.
Tapi patut di syukuri masih banyak orang diluar sana yang punya rasa kemanusiaan yang tinggi dan suka banget membantu sesama.
Bisa dilihat ketika terjadi suatu bencana contohnya, donasi pun bermunculan.
Sebenernya momen terindah dalam hidup gw itu sederhana banget dan mungkin bisa juga di alamin sama banyak orang.
Serius, bahagia itu sederhana tergantung dari gimana kita memandang dunia.
Bersyukur terhadap apa yang kita punya adalah kuncinya.
Dengan selalu bersyukur, kita akan dilatih untuk selalu menerima apapun takdir yang telah dicatatkan untuk kita.
Dengan begitu kita gak akan mudah untuk merasa kecewa, sedih, atau stress terhadap apa yang kita dapatkan.
Karena bisa dibilang, yaa jalanin aja.
Senyuman Seindah Bulan
Terkadang sesuatu muncul pasti ada alasannya. Dan aneh juga kan ya kalau gw gak cerita tentang gimana cara gw mendapatkannya
Dulu, gw adalah orang yang pendiam dan suka banget dengan yang namanya menyendiri.
Dan kalau main keluar pun karena diajak temen.
Dan setelah berjalannya waktu, gw mulai membuka diri dan punya banyak temen yang baik-baik.
Jauh dari yang namanya rokok, mabok-mabokan, pokonya jauh dari kebobrokan masa muda.
Gw sangat bersyukur tentunya.
Sebelum seperti sekarang, gw banyak ngalamin hal yang luar biasa sampai akhirnya gw sadar bahwa kebahagiaan orang lain ternyata bisa bikin kita bahagia.
Dan dari cerita ini gw hanya ingin menyampaikan bahwa belajarlah untuk tidak membenci orang lain.
Dan jangan iri dengan kepunyaan orang lain.
ceritaIN | penulis
1-9 A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
Baca Juga
Menghasilkan uang dari menulis cerita
#MENULISdapatuang dari menulis pengalaman pribadi
Punya cerita tentang lagu ini?
Silahkan komen dibawah ya.
Apapun mesin pencarinya.
kekitaan sumbernya.
Semoga bermanfaat.
Seneng bisa berbagi.
pasangIN iklanmu disini!
GRATIS iklan pertama.
Bonus review produk untuk 27 pengiklan pertama.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.