Sakitnya Ga Seberapa Tapi Malunya : #CerpenKita4

CerpenKita Sakitnya Ga Seberapa Tapi Malunya - Sumber Gambar - artimimpi-az,com

Pernah Jatuh Didepan Orang Banyak?
#KisahNyata

Kalau jatuh didepan banyak orang
Ga perlu bingung harus bereaksi
Cukup diam aja ga perlu mengerang
Apalagi sampai harus interupsi

Halo Mas Bro dan Mbak Bro

Pernah jatuh didepan orang banyak?

Kita ada kisah nyata soal kejadian ini.

#

“Selamat natal Bang”, kata mereka satu persatu.

“Selamat natal”, balas Odni sambil senyum.

Odni dihampiri sama junior-juniornya. Meski udah mau lulus ternyata masih ada aja yang mau salaman sama Dia.

Gimana kabar Bang?”, tanya salah satu cewek diantara mereka.

“Baik-baik”.

“Lama ga keliatan Bang?”, ada yang bertanya  lagi.

“Oh ya lagi fokus skripsi.”, balas Odni sambil terbayang skripsinya yang masih BAB IV. Tumpukan kertas dan buku yang masih berantakan dikamarnya melayang ke ubun-ubunnya. Habis ini langsung tancap gas lagi buat begadang ngerjain skripsi.

Sedang asik dengan khayalannya.

“A….”, semua mata tertuju ke suara itu.

Ada cewek yang jatuh kebalakang. Sepertinya dia tersandung.

“Aduh Adekku”, Odni segera menghampiri. TKPnya hanya kurang lebih 1,5 meter disamping kirinya.

Ga papa De?”, Odni bertaya.

”, cewek itu diam aja.

Seorang cewek berpakaian putih bersih mendekati cewek yang baru jatuh itu. Dia mendekati kupingnya dan berbisik, “Sakitnya ga seberapa tapi malunya itu ya kan!!?”. Logat medannya langsung disambut tawa sama temen-temen yang disampingnya.

“Ha ahaha”, kedengaran woi kata salah satu cewek-cewek itu.

Ga papa De?”, Tanya Odni lagi. Sementara cewek-cewek itu masih tertawa disamping kanan.

Cewek yang jatuh itu cuma menggelengkan kepalanya sambil membersihkan bagian belakang gaunnya yang kena ke lantai parkiran.

Daripada lama-lama diliat banyak orang, cewek itu mengajak Odni untuk pulang duluan.

Tepat diatas motor, begitu menjauh dari Gereja.

“Hahahaha”, cewek yang jatuh itu ketawa lepas.

Ga papa De?”, Tanya Odni khawatir dan bingung.

“Sakitnya ga seberapa tapi malunya itu ya kan”, katanya sambil tertawa lagi.

“Hehehe”, Odni cuma bisa tertawa pelan dan lega.

Ga sakit Bang tapi banyak orang tadi”, katanya lagi.

“Hahahaha”, gilrian Odni yang tertawa lepas sambil membenarkan helmnya.

“Gaun ku tadi ga terbang kan Bang?”, tanyanya lagi.

“Aman kok”, jawab Odni cepat.

“Hahahaha”, cewek itu tertawa lepas lagi.

Odni diam dan senyum sendiri sambil menggas motornya lebih kencang.

Masalah selesai”, pikirnya.

#

Hahaha, “Sakitnya ga seberapa tapi malunya itu ya kan”.

Cerita kalian gimana Mas Bro dan Mbak Bro?

Kasih komentar dibawah ya

Semoga berguna.

Senang berbagi dengan kalian.

#Horas

Pernah dengar diam adalah emas
Mungkin kalimat ini ada benarnya
Jadi ga perlulah kita cemas
Kalau jatuh & banyak melihatnya
 

#CerpenKita
#SelasaCerpen

Tembalang, Semarang
17:07 WIB Selasa, 03 Mei 2016
2016/05/03/5-131
Tulisan Kita

Sumber Gambar:
artimimpi-az.com diakses pukul 17:19 WIB pada hari Selasa, 03 Mei 2016

Tentang Kita
Twitter : kekitaan_
Line : @jat6583f
Facebook : Kekitaan Kita
Google+ : Kekitaan Kita
Youtube : Kita/
Instagram : kekitaan_

Comments

Leave a Reply