Optimalkan Kinerja Otak

Sadar gak sih kenapa gak sedikit orang bisa lebih ngeh pada suatu konsel sulit dan bahkan mengingatkannya dalam jangka waktu yang lama? Alan schoenfeld, profesor dari UC Berkeley, punya kesimpulan bahwa ada satu faktor utama yang jadi pembeda. Gak cepat nyerah adalah kunci optimasi otak kamu.

Durasi dari sebuah kerja keras adalah faktor pembeda, karena disitu muncul learning yang cepat. Di Silicon Valley, ada sebuah slogan untuk fail fast, but learn faster.

Lalu apa saja cara untuk optimasi learning dan kinerja otak kamu?

1. Hack Neuroplasticity
Andrew Huberman, neuroscientist di Stanford Uni, memaparkan bahwa ada cara untuk mempercepat fenomena Neuroplasticity, ciptakan persepsi ada yang tidak beres.

Timbulkan pikiran bahwa ada sesuatu yang gak beres, sehingga kamu mampu untuk toleransi situasi gak nyaman, dan bahkan belajar dari kegagalan.

2. Dopamine Hack
Dopamin adalah hormon bahagia, kamu bisa ciptakan aktivitas atau trigger melepaskan hormon ini untuk mendorong proses optimasi otak kamu.

Gak jarang entrepreneur bilang nikmati dan habiskan jatah gagal kamu, mengubah persepsi gagal menjadi sumber pelajaran membuat otak merespon dengan cara yang berbeda, dan dopamin ketrigger olehnya.

Kebayang gak, kalau kamu terus menemukan pola untuk aktivitas otak dan mempersepsikan secara positif, maka kamu bisa tumbuh dengan dorongan internal yang jauh lebih cepat, setuju?


Terbit

dalam

oleh

Comments

Leave a Reply