kalian pasti gaaasing lagi sama yang namanya pempek kan? ituloh makanan yang terbuat dari ikan dan tepung dengan isian telur atau yang nya terus makannya sambil di guyurin cuko . nah pempek itu salah satu makanan khas palembang lohh selain pempek ada juga nih beberapa makanan khas palembang yang lainnya yuk kita intip beberapa makann khas palembang berikut ini :
- pindang patin
Pindang Ikan Patin adalah kuliner Palembang yang sekilas terlihat seperti sup ikan kuah kuning. Makanan khas Palembang ini memiliki cita rasa menyegarkan asam dan pedas dari berbagai bumbu dan rempah. Rasa asam dari kuah pindang ini didapat dari potongan buah nanas atau terkadang menggunakan belimbing wuluh, sedangkan rasa pedas didapat dari potongan cabe rawit.
2. mie celor
Jika di Jepang ada Ramen, di Palembang ada Mie Celor! Mie Celor adalah mie khas Palembang yang disajikan menggunakan toge, potongan telur, dan disiram dengan kaldu udang yang kental. Cita rasa gurih dari kaldu udang di kuah Mie Celor dijamin akan buat Toppers ketagihan sama Mie khas Palembang ini.
3. tempoyak
Buat pecinta rasa pedas dan buah durian, Tempoyak adalah sambal khas Palembang yang boleh dicoba. Dibuat dari fermentasi daging buah durian yang dicampur ulekan cabe kriting menjadikan tempoyak memiliki rasa pedas dan segar yang unik! Kuliner khas Palembang ini juga kaya akan bumbu lainnya dan bisa juga dijadikan sebagai bumbu untuk membuat pepes bakar, lho! Tertarik mencoba?
4. kue delapan jam
Kue Palembang selanjutnya memiliki nama kue delapan jam, dan seperti yang sudah bisa ditebak hal ini dikarenakan proses pembuatannya yang memakan waktu hingga delapan jam. Kue tradisional Palembang ini menggunakan bahan utama telur bebek dan mentega ini juga menggunakan susu kental manis untuk memberikan cita rasa manis yang legit.
5. burgo
Burgo adalah makanan tradisional Palembang yang terbuat dari gulungan dadar yang terbuat dari tepung beras. Dadar gulung ini kemudian diiris dan disiram kuah santan dan berbagai bahan makanan lainnya. Rasa gurih dari Burgo menjadikannya makanan yang enak disantap sebagai sarapan di pagi hari.
6. malbi
Sekilas Malbi terlihat seperti Rendang, tetapi juga terlihat seperti semur. Malbi memiliki tekstur yang tidak sekering rendang, namun nggak sebasah semur. Rasa dari Malbi juga cenderung lebih manis. Malbi yang kaya rempah ini paling enak dijadikan lauk untuk disantap bersama nasi putih yang masih hangat!
7. kue kojo
kue tradisional Palembang lainnya adalah Kue Kojo yang sekilas terlihat seperti Kue Matsuba, namun berwarna kehijauan. Bahan utama makanan tradisional Palembang satu ini adalah telur bebek dan mentega seperti bahan kue khas Palembang lainnya.
8. sambal lingkung
Berbicara soal sambal, Sambal lingkung khas Palembang ini sangat jauh berbeda dengan bayanganmu akan sambal. Sekilas terlihat sambal lingkung terlihat seperti abon namun dengan tekstur yang lebih halus.
Bahan utamanya juga berbeda, yaitu menggunakan ikan (umumnya ikan gabus atau tenggiri). Sambal lingkung biasa disantap dengan roti ataupun nasi. Dijadikan sarapan bersama bubur juga bisa banget jadi pilihan menikmati makanan Palembang ini.
9. kerupuk kemplang
Kerupuk kemplang adalah camilan khas Palembang yang terbuat dari adonan daging ikan yang dipanggang atau digoreng. Camilan Palembang ini nikmat disantap bersama nasi atau disantap sebagai camilan bersama dengan kuah cuko yang biasa digunakan untuk menyajikan pempek.
20. celimpung dan laksan
Cilimpungan dan Laksan bisa dikatakan sebagai salah satu makanan turunan dari pempek. Dengan adonan persis seperti pempek, yang membedakannya adalah kuah yang digunakan untuk laksan dan cilimpungan adalah kuah santan dengan berbagai rempah-rempah. Menarik untuk dicoba bukan makanan tradisional Palembang satu ini?
Ternyata selain pempek, masih ada banyak sekali bukan makanan khas Palembang yang bisa Toppers coba selama melakukan wisata kuliner di kota “wong kito galo” ini? Kuliner tradisional Palembang mana yang paling ingin kalian coba? berikutnya kota mana lagi yah ? jangan lupa komen di bawah terimakasihhhh
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.