HALOOOO #masbro #mbakbro
buat kalian yang lagi jalan jalan di kota bogor atau yang lagi kepingin jajan makanan khas bogor kalian wajib cobain makanan yang aku rekomendasiin, berbagai olahan makanan dan minuman yang bisa kalian icip icip dan dijadikan oleh oleh buat keluarga dirumah.
berikut 10 makanan khas bogor yang wajib kalian coba :
1. DOCLANG
Doclang adalah panganan khas Bogor yang terbuat dari olahan ketupat atau lontong dengan kentang dan telur rebus yang disirami dengan bumbu kacang bercita rasa gurih. Lengkap dengan kerupuk dan bawang goreng, Doclang adalah makanan khas Bogor yang masih cukup sering dijumpai hingga saat ini.
2. BAPATONG
Kuliner khas Bogor yang wajib dicicipi pecinta wisata kuliner selanjutnya adalah Bapatong , yang merupakan singkatan dari bakso kupat gentong. Makanan khas Bogor ini sangat cocok untuk Toppers yang memang menggemari kuliner bakso dan paling nikmat disantap kala cuaca mendung ataupun hujan.
3. CUNGKRING
Dalam bahasa Sunda, Cungkring memiliki arti kikil sapi. Makanan khas Bogor satu ini merupakan olahan kikil sapi dan kepala sapi yang dimasak menggunakan rempah-rempah dan juga bumbu kacang yang bercita rasa manis. Disajikan dengan cara ditusuk layaknya sate, makanan khas Bogor ini kerap disajikan bersama nasi ketan putih sebagai pelengkap.
Baca Juga : Tempat Wisata Bogor yang wajib kamu kunjungi!
4. ES PALA
Minuman tradisional khas Bogor satu ini telah ada sejak zaman Belanda. Dibuat dari irisan buah pala dan gula pasir, Es Pala memiliki cita rasa menyegarkan dan juga manfaat kesehatan seperti mengatasi masalah susah tidur hingga nyeri pada saat datang bulan. Minuman khas Bogor ini tepat disantap selepas menikmati ragam makanan khas Bogor lainnya.
5. ASINAN BOGOR
Bicara soal makanan khas Bogor, salah satu kuliner asal Bogor yang kepopulerannya tak lagi diragukan adalah Asinan Bogor. Panganan yang merupakan produk akulturasi antara budaya Tionghoa dan budaya Bogor ini memiliki cita rasa khas yang berbeda daripada asinan-asinan pada umumnya. Toppers bisa menemukan Asinan Bogor yang terbuat dari buah, sayur, ataupun campuran dari keduanya.
6. ASINAN JAGUNG BAKAR
Selain Asinan Bogor, olahan kuliner Asinan khas Bogor lainnya yang juga menawarkan cita rasa unik yang khas adalah Asinan Jagung Bakar. Soal komposisi, bisa dikatakan Asinan Jagung Bakar tidaklah jauh berbeda dengan Asinan Bogor. Yang menjadi pembedanya adalah tambahan jagung bakar yang sangat gurih sehingga menambah sedap kuliner khas Bogor ini.
7. UBI BAKAR CILEMBU
Siapa yang tak tahu kuliner khas Sunda satu ini? Ubi Cilembu sangat mudah dijumpai ketika Toppers berkunjung ke kawasan Puncak, Bogor, dan juga sekitarnya. Salah satu alasan mengapa makanan khas Bogor ini sangat digemari adalah rasa manisnya yang sangat khas layaknya madu.
8. BIS KOTJOK
Meskipun dinamakan Bir Kotjok, minuman khas Bogor ini sama sekali mengadung alkohol. Terbuat dari berbagai rempah seperti jahe merah, cengkeh, kayu manis, gula pasir, dan gula aren, minuman tradisional khas Bogor justru terkenal akan manfaatnya untuk kesehatan.
9. SOTO MIE
Makanan khas Bogor yang terkenal selanjutnya adalah Soto Mie. Saking populernya, Toppers bisa menemukan banyak penjual Soto Mie Bogor bahkan di kota-kota di luar Kota Bogor. Kuliner asal Bogor terbuat dari campuran mie kuning, bihun, irisan daging sapi, jeroan, risoles, dan disirami kuah soto bening yang gurih.
10. TAUGE GORENG
Makanan tradisional satu ini sangat umum di Jawa Barat, dan juga Bogor. Terdiri dari taoge, mie telur, dan tahu goreng yang disirami bumbu tauco dan oncom, Tauge Goreng memiliki cita rasa yang sangat khas sehingga masih sering dicari para penikmat kuliner khas Bogor hingga saat ini.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.