Can I go back to 2019?
ceritaIN | Judul
1-9 A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
Bisakah aku kembali ke 2019? Why? Ada apa di 2019? Kenapa ingin kembali ke masa 2019?
Hallo #MasBro #MbakBro
Can I go back to 2019?
2019, 3 tahun lalu saat semuanya masih baik-baik saja. Waktu begitu sangat cepat, aku waktu itu masih duduk di bangku SMP tahun terakhir, masa dimana semuanya terasa begitu menyenangkan, bertemu dengan teman, sahabat, guru-guru tanpa terbatas. Saat itu setiap pagi aku bersemangat untuk pergi ke sekolah, untuk belajar, bertemu teman, mendapatkan pengalaman dan hal lain yang lebih menyenangkan.
Dan tiba-tiba…..
Saat sedang sibuk-sibuknya bimbel untuk menghadapi Ujian Nasional. Ada berita yang sangat ramai diperbincangkan dimana-mana bahkan hampir di seluruh dunia. Berita apa? “Terdapatnya penyakit menular secara cepat yang disebut wabah Covid-19 pertama kali ditemukan di Wuhan.” Setelah beberapa waktu, Virus Covid-19 mulai menyebar ke beberapa Negara termasuk Negara Indonesia.
Pertama kalinya Covid-19 dilaporkan masuk ke Indonesia pada 2 Maret 2020, pada saat itu semua sekolah termasuk sekolahku diberitahukan untuk belajar dirumah selama 2 minggu. Seiring berjalannya waktu banyak orang yang terkena Virus Covid-19, dan sekolah diliburkan sampai batas waktu yang ditentukan. Dan terjadi perubahan yang menurutku cukup besar, Ujian Nasional dihapus, tidak ada acara perpisahan/graduration, kemana-mana menggunakan masker, dan terbatas untuk bertemu dengan orang-orang.
Bahkan untuk sekedar bertemu dan memeluk sahabat-sahabatku saat masa SMP telah berakhirpun tidak bisa. Membayangkan masa perpisahan menggunakan kebaya yang cantik, berfoto dengan teman-teman dan guru, mengucapkan salam perpisahan, berkumpul untuk bernostalgia saat awal masuk SMP yang saat itu masih malu-malu untuk berkenalan.
Can I go back to 2019?
Tidak terasa aku menginjak masa SMK, menjadi siswa baru yang seharusnya melaksanakan MPLS, mengenal ekstrakulikuler sekolah, mendapatkan teman-teman baru, berangkat sekolah. Tapi, nothing. Sedih, kesal, kecewa tidak terfikir akan menjadi seperti ini. Belajar dirumahkan lagi sampai saat ini aku berada di kelas 11. Apa boleh buat? Kita tidak bisa mengatur semua, hanya Allah yang tau.
Itulah sebabnya aku ingin kembali ke masa 2019 dimana Virus ini belum ada, dimana semuanya terasa begitu menyenangkan. Apa bisa? NO, aku hanya beharap semoga dunia ini bisa cepat pulih kembali.
Gak boleh sedih ya, kita gabisa merubah dunia menjadi apa yang kita mau.
Stay safe and healthy untuk semuanya.
ceritaIN | penulis
1-9 A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
Baca Juga
Menghasilkan uang dari menulis cerita
#MENULISdapatuang dari menulis pengalaman pribadi
Punya cerita tentang lagu ini?
Silahkan komen dibawah ya.
Apapun mesin pencarinya.
kekitaan sumbernya.
Semoga bermanfaat.
Seneng bisa berbagi.
pasangIN iklanmu disini!
GRATIS iklan pertama.
Bonus review produk untuk 27 pengiklan pertama.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.