27++ Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera

Apa Aja Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi Saat Ke Pulau Sumatera?
Tempat Wisata Murah Meriah Di Pulau Sumatera

Jalan-jalan ke Pulau Sumatera
Lalu mainlah ke Danau Toba
Eh, jangan kayak kura-kura
Disana ga cuma ada danau aja

Salam Mas Bro dan Mbak Bro

Udah pernah main ke Sumatera?

Jangan bilang cuma tau Danau Toba dan Pulau Laskar Pelangi aja. Beuh, Pulau Sumatera lebih kayak dari itu loh. Yah, disini kita bahas aja 27 tempat wisata yang dianjurkan untuk dikunjungi di Pulau Sumatera. Dari ratusan tempat yang bisa kita kunjungi disana.

1.Danau Toba

Siapa sih yang ga kenal sama danau toba?

Mas Bro dan Mbak Bro pasti pernah mendengarkannya kan?

Danau toba merupakan tempat wisata yang menjadi ikot kota Sumatera Utara. Keindahan yang sangat mempesona, menjadi magnet bagi wisatawan yang berkunjung ke kota itu. Deretan bukit yang mengelilingi danau ini, menambah keindahannya.

Danau ini terbilang besar loh Mas Bro dan Mbak Bro. Dengan Panjang sekitar 100 KM dan lebar sektiar 30 KM. Danau Toba dinobatkan sebagai  danau vulkanik yang terbesar di Asia Tenggara. Ga heran danau Toba jadi tujuan wisata penting di Sumatera Utara. Kalo berkunjung kesana wajib nih nyicipin makanan  khas Batak Toba. Makanan khasnya adalah mie gomak seharga Rp. 25.000.

Mie gomak itu bentuknya mirip spageti dan disajikan bersama kuah, goreng, ato bumbu kacang. Katanya sih, nama mie ini diperoleh karna prosesnya digomak ato pake tangan. Mie gomak kuah biasanya disajikan dengan dua macam kuah. Jadi bisa disesuain sama selera Mas Bro dan Mbak Bro ya.

Baca Juga : 27 Tujuan Wisata Indonesia Untuk Liburan Awal Tahun

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar initempatwisata.com
Sumber Gambar initempatwisata.com

2.Air Terjun Telaga Dwi Warna Sibolangit

Buat Mas Bro dan Mbak Bro yang gemar sama wisata petualangan. Wajib nih berkunjung ke  Air Terjun Telaga Dwi Warna Sibolangit. Air terjun ini berlokasi di dalam hutan sibolangit. Walaupun berada cukup jauh dari kota Medan . Serta membutuhkan waktu sekitar 2 jam perjalanan darat. Begitu tiba hutan Sibolangit, kalian harus berjalan kaki melintasi hutan lebat.

Perjalanan ini memakan waktu 3 jam ato lebih, cukup melelahkan sih. Soalnya kalian harus naik turun bukit serta melalui sebagian jurang. Tapi ntar bakalan kebayar kok begitu sampe di lokasinya. Keunikan dari air terjun ini adalah punya dua warna. Yaitu biru untuk air dingin dan putih untuk air hangat. Jadi ga heran ya kalo tempat ini jadi magnet tersendiri bagi para pecinta alam.

Kalo masalah tiket masuk, ga perlu khawatir kok. Masih ramah di kantong kok Mas Bro dan Mbak Bro. Karna kita cukup membayar cost retribusi sebesar Rp 25.000/orangnya. Bagi Mas Bro dan Mbak Bro yang ga pernah berkunjung kesana. Lebih baik kalo menggunakan layanan pemandu di sekitaran lokasi air terjun. Kalo masalah tarif pemandu, semuanya tergantung dari negoisasi dengan sang pemandu wisata.

Baca Juga 27 Tempat Wisata Paling Indah di Indonesia

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar yukjalan.net
Sumber Gambar yukjalan.net

3.Kerinci

Siapa sih yang ga kenal dengan keindahan danau Kerinci? Kerinci merupakan danau tertinggi se-Asia Tenggara loh. Ga heran ya kalo danau ini menjadi magnet yang menarik wisatawan lokal maupun wisatawan asing. Walaupun penginapan di kawasan Danau Kerinci memang belum ada.  Tapi  kalo kalian pengen menginap disana, ada kok beberapa hotel kecil di kota Sungai Penuh. Harganya juga murah meriah mulai Rp. 30.000 sampe Rp. 100.000 per malam.

Lokasi wisata ini berjarak sekitar 500 km dari Jambi. Serta memakan waktu 10 jam perjalanan loh Mas Bro dan Mbak Bro. Kalo dari Kota Padang, membutuhkan waktu sekitar  7  jam. Mahal ga sih tiket masuk kesana? Tiket masuk danau Kerinci cuma Rp. 4.000. Tapi biasanya bakalan naik kalo lagi musim liburan menjadi Rp. 15.000.

Makanan khas di daerah ini yang terkenal yaitu dendeng batokok. Dendeng berbahan dasar daging lembu lembut ini rasanya bikin ketagihan deh. Pengolahannya juga unik karena digepok/tumbuk dengan batu sampe gepeng. Lalu dipanggang kembali dengan sambal merah yang pedas. Harga seporsi dendeng ini mulai dari Rp. 80.000an.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar trover.com
Sumber Gambar trover.com

4.Anambas, Kepulauan Riau

Kalo ke Sumatera, Mas Bro sama Mbak Bro wajib juga nih berkunjung ke Anambas.

Kenapa sih?

Karna Anambas, Kepulauan ternyata pernah dinobatin sebagai Kepulauan Terbaik di Asia versi CNN tahun 2013. Kabupaten ini luasnya 46.667 km2 dan berlokasi di Laut China Selatan. Keindahan pulau ini  luar biasa indah dan bisa disebutlah tempat wisata paling indah di Indonesia. Punya kelas sendiri kalo mau dibandingin sama Bali. Kalo berkunjung kesana wajib snorkeling di Pulau Bawah.

Wilayahnya termasuk berada di tapal batas terdepan NKRI. Jadi jangan heran kalo 90% kapal internasional melintasi sisi perairan terluarnya. Untuk makanan khas, anambas terkenal dengan kerupuk atomnya.  Kerupuk yang terbuat dari ikan tongkol ini punya rasa ikan yang nendang banget. Ga amis dan dijamin enak banget deh. Apalagi buat yang doyan ngemil, bakalan pas jadi peneman selama perjalanan di kepulauan Riau. Kita bisa membeli kerupuk ini di kota Tarempa ato Letung.

Selain itu kita bisa nyicipin Lakse yaitu sejenis mie dengan bumbu racikan khas Tionghoa serta Melayu. Lakse adalah mie bulat putih yang sedikit tebal.  Lakse di kota ini termasuk dalam kategori Lakse kari. Jadi kuahnya bakalan berlemak, pedas dan kaya akan rempah. Kalo pengen ke pulau ini kita bisa memilih paket tour mulai dari Rp. 3.000.000 selama 5 hari 4 malam.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar trover.com
Sumber Gambar trover.com

5. Air Terjun Sipiso-piso

Satu lagi nih wisata air yang bisa kalian kunjungi kalo lagi ke Sumatera. Yaitu wisata air terjun sipiso-piso. Kawasan wisata alam ini terletak dekat dengan permukiman warga Desa Tongging, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatra Utara. Air terjun dengan ketinggia 800 meter dari permukaan laut (dpl) memiliki pemandangan yang indah. Wisata air ini juga dikelilingi oleh bukit yang hijau. Serta hutan pinus yang akan menambah suasana nyaman saat kalian berkunjung kesana.

Untuk harga tiket masuk kesana cukup terjangkau kok, cuma Rp 5.000,- saja. Kita sudah bisa ngeliat keindahan dan keajaiban alamnya. Dari Medan ada beberapa alternatif kendaraan yang bisa digunakan baik kendaraan umum ato pribadi.
27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar bukitlawang.com
Sumber Gambar bukitlawang.com

6.Tangkahan

Tangkahan merupakan sebuah kawasan yang masuk dalam Taman Nasional Gunung Leuser, Sumatera Utara. Tangkahan bisa ditempuh dan memakan waktu 7-8 jam dari Medan. Kalian bisa menaiki angkutan umum dari Medan dengan tarif Rp 25.000 per orang. Untuk masalah penginapan disana, kalian ga perlu khawatir. Banyak penginapan dengan kisaran harga Rp 15.000 sampai Rp 150.000 per malam. Cukup murah kan Mas Bro dan Mbak Bro?

Di lokasi, mata kalian akan dimanjakan oleh keindahan hutan. Dengan beragam flora dan fauna bahkan kalian bisa menyaksikan Gajah Sumatera. Di konservasi kawasan ini Gajah Sumatera menjadi ikon wisata. Ga cuma itu, kalian bisa melakukan banyak aktivitas menyenangkan loh.  Sebelumnya kalian harus ke Tangkahan Visitor Centre buat ngeliat paket-paket wisata yang ditawarkan. Untuk family trek dengan jarak 2,2 km dan ditempuh 2,5 jam perlu mengeluarkan Rp 694.400/dua orang. Sedangkan youth trek dihargai Rp 1.108.800/ tiga orang.

Jika kalian tertarik memandikan gajah kalian perlu mengeluarkan Rp 250.000/ orang. Sedangkan full day trek dengan caving dan tubing kalian perlu mengeluarkan Rp 1.716.000/ tiga orang. Jika kalian pengen berkemah di hutan rimba ada loh paket jungle trek 2 hari 1 malam seharga Rp 4.917.000/ tiga orang. Serta paket jungle trek 4 hari 3 malam  seharga Rp 10.374.000/tiga orang.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar tantular.com
Sumber Gambar tantular.com

7.Fort Marlborough, Bengkulu

Jika kalian berlibur ke Sumater ato lebih tepatnya Bengkulu. Kalian wajib nih berkunjung ke Fort Marlborough yang merupakan tempat bersejarah. Tempat ini termasuk salah satu tempat wisata murah Indonesia. Benteng Marlborough ato Fort Marlborough merupakan benteng peninggalan Inggris. Tempat ini menjadi saksi bisu saat Bengkulu dikuasai oleh Inggris. Benteng ini terletak di daerah Pecinaan Kota Bengkulu. Serta dekat dengan Pantai Tapak Padri Bengkulu.

Selama disana, bisa nih menginap di Flash Hotel Bengkulu. Jadi kalo kita berkunjung ke Benteng Marlborough. Kita cukup menggunakan angkutan umum seharga Rp. 7.000/ 2 orang. Ato kita bisa  berjalan kaki sekitar  15 menit dari Jl. Sudirman Kota Bengkulu. Sedangkan  harga tiket masuk ke  Benteng Marlborough  kita perlu merogoh kocek sebesar Rp. 5.000.

Selain itu, kita wajib nyicipin makanan khas disana. Kita harus nyicipin makanan tempoyak ikan patin. Masakan ini berbahan dasar buah durian yang di fermentasi. Kalian juga bisa nyicipin bagar hiu, yang berbahan utama daging ikan hiu. Masakan ini menggunakan daging punai yaitu daging ikan hiu tanduk. Cukup menarik kan Mas Bro dan Mbak Bro untuk berkunjung kesana?

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar bp.blogspot.com
Sumber Gambar bp.blogspot.com

8.Bukit Siguntang

Jika kalian senang dengan wisata bersejarah. Kalian bisa mengunjungi Bukit Siguntang di Palembang. Bukit ini merupakan tempat wisata yang serta daerah tertinggi di Kota Palembang. Yang paling penting tempat ini menyimpan banyak cerita sejarah dan misteri.
Kalian bisa menikmati sejumlah pohon rindang, kursi serta gazebo yang ada sekeliling Bukit Siguntang. Kalian bisa merasakan keangkeran saat menuju ke puncak bukit. Disana kalian bisa ngeliat sebuah makam pertama dari 7 makam yang ada. Konon katanya makam ini merupakan makam dari Panglima Tuan DjungDjungan.
Jika kalian emang seneng dengan wisata yang membutuhkan nyali. Kalian wajib kesana deh. Tapi ga cuma tempat angker loh, bukit siguntang juga punya tempat yang indah. Karna berada dibukit kalian bisa menyegarkan mata kalian selama disana.
27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar wordpress.com
Sumber Gambar wordpress.com

9.Pulau Berhala

Pulau Berhala merupakan sebuah pulau di Jambi, Indonesia. Pulau Berhala itu pulau paling luar Indonesia di Selat Malaka. Pulau ini kaya banget Mas Bro dan Mbak Bro akan hutan akar bahar dan banyak nyimpen berbagai jenis terumbu karang. Pulau seluas 2,5 km² ini punya banyak gunung serta hutan lebat. Pulau ini juga dilengkapi pantai yang putih bersih.

Yang unik, setiap awal dan akhir tahun, pantai Pulau Berhala akan jadi persinggahan penyu untuk bertelur. Tapi kenapa sih pulau ini dinamai Pulau Berhala?

Ternyata nama ini diambil dari nama raja Jambi dahulu yaitu Datuk Paduko Berhala. Bahkan katanya makam raja Berhala berada di pulau itu. Untuk masalah penginapan kalian ga perlu khawatir. Karna pulau itu sudah dilengkapi resort, pemancingan. Bahkan wahana. untuk permainan laut yang dijamin seru banget deh.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar lampungprov.go.id
Sumber Gambar lampungprov.go.id

10.Way Kambas, Lampung

Siapa sih yang ga kenal dengan kopi dan gajah dari provinsi lampung? Ga cuma itu, lampung juga terkenal banget dengan Taman Nasional Way Kambas. Bahkan banyak wisatawan lokal maupun asing berkunjung ke Taman Nasional Way Kambas. Tempat ini merupakan tempat wisata yang dianjurkan di Indonesia.  Banyak wisatawan tertarik melihat kepintaran dan kepiawaian gajah.

Di tempat ini kita bisa mendapatkan penginapan resort dengan tarif Rp. 200.000an loh. Ga cuma itu, kita juga bisa menyusuri sungai dengan menggunakan perahu motor. Harga yang perlu dikeluarkan sekitar Rp. 750.000 sampe Rp. 1.500.000 dengan kapasitas 6 hingga 7 orang. Selain itu setiap pukul 06.00 pagi kita bisa melihat pawang melepaskan para gajah. Tapi sebelumnya para gajah akan dimandikan terlebih dahulu.

Harga tiket masuk ke taman way kambas punya dua macam. Yaitu tiket masuk ke daerah konservasi gajah dan tiket masuk ke resort serta penangkaran badak. Untuk ke resort dan konservasi gajah kita harus merogoh kocek sebanyak Rp. 20.000. Sedangkan untuk ke penangkaran badak kalian harus mengeluarkan biaya sebesar Rp. 30.000. Masih ramah dikantong kan Mas Bro dan Mbak Bro?

Kalo ke lampung ga lengkap rasanya kalo ga mencicipi kopi robusta lampung. Kita juga bisa membeli untuk dijadikan oleh-oleh loh. Untuk sebungkus kopi robusta kita harus mengeluarkan sebesar Rp. 50.000. Surganya Mas Bro dan Mbak Bro yang pecinta kopi nih.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar bp.blogspot.com
Sumber Gambar bp.blogspot.com

11.Gunung Dempo

Kalo kalian ke Palembang jangan lupa berkunjung ke Gunung Dempo ya. Gunung Dempo itu ya gunung-gunung juga. Tapi dengan ketinggian hingga 3,195 meter, gunung ini punya keindahan tersendiri. Gunung ini punya kawasan hutan Dipterokarp Bukit hutan Montane . Bahkan juga Hutan Ericaceous ato yang disebut hutan gunung.

Gunung Dempo terletak di perbatasan provinsi Sumatera Selatan dan Bengkulu. Agar kita bisa mencapai desa terdekat. Kita harus terlebih dahulu tiba di  kota Pagar Alam. Sehingga kalo dari Palembang akan memakan waktu kurang lebih  7 jam perjalanan darat. Buat masalah transportasi ga perlu khawatir Mas Bro dan Mbak Bro. Karna tersedia banyak bus yang menuju arah Pagar Alam, salah satunya bus Dharma Karya.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar bp.blogspot.com
Sumber Gambar bp.blogspot.com

12.Pulau Kemaro

Pulau Kemaro adalah salah satu tempat wisata di Palembang yang paling terkenal. Pulau ini terletak di tengah Sungai Musi, ga jauh dari Jembatan Ampera Palembang. Pulau ini terletak 6 km dari Jembatan Apera. Kalo kesana kalian wajib mampir ke sebuah vihara yang sering didatangi untuk berdoa dan berziarah.

Di Pulau ini, hebatnya kita Mas Bro dan Mbak Bro bisa nemuin pagoda berlantai 9. Pagoda ini yang didiriin tahun 2006. Kita juga bisa nemuin pohon cinta loh. Romantis ga tuh. Konon katanya, warga setempat percaya kalo sepasang kekasih ngukir namanya di pohon cinta ini. Hubungan cinta mereka bakalan langgeng sampai nikah nanti. Bisa dicoba tuh Mas Bro dan Mbak Bro. Tapi jangan percaya benda mati ya. Buat seru-seruan gpplah itu.

Di Pulau ini kalian bisa menemui sebuah makam, yang dipercaya sebagai makam putri Palembang.  Letak makam ini punya cerita legenda sendiri loh.Konon katanya sang putri menikah dengan seorang pangeran dari China. Dengan mas kawin berupa 9 guci emas, tapi karna suatu hal. Pasangan itu memutuskan untuk terjun ke sungai dan tenggelam.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar anekatempatwisata.com
Sumber Gambar anekatempatwisata.com

13.Sumber Air Panas dan Air Terjun Garut

Ternyata di Tangkahan kalian bisa menemukan tempat wisata menarik loh. Yaitu sumber air panas dan air terjun Garut. Kalian bisa terjun dari atas tebing di Sungai Buluh dan emang tersedia spot buat melompat. Tiket masuknya cukup murah kok, kalian cuma perlu merogoh kocek sebesar Rp 3.000. Untuk porter kalian perlu mengeluarkan harga Rp 20.000. Untuk parkir kendaraan Rp 30.000 dan kalo pengen menyeberangi jembatan kayu selama satu sampai tiga hari kena Rp 10.000.

Kalo pengen mengelilingi kantor CRU dan menuruni tebing cukup membayar Rp 30.000. Kalian juga bisa ngeliat pemandangan alam yang luar biasa dengan naik gajah. Seru kan Mas Bro dan Mbak Bro.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar initempatwisata.com
Sumber Gambar initempatwisata.com

14.Maha Vihara Adhi Maitreya

Kalo kalian ke Medan kalian wajib nih berkunjung ke Desa Sampali, Percut Sei Tuan. Disana kalian akan menemukan Vihara Cemara Asri. Vihara ini punya namaa asli Maha Vihara Adhi Maitreya. Hanya saja lokasinya yang berada dalam kompleks perumahan Cemara Asri di kota Medan. Vihara ini merupakan yang terbesar di Indonesia dan sangat  megah. Kalian bisa masuk kesana dengan gratis.  Hanya saja kalian harus menjaga ketenangan saat berkunjung kesana.

Maha Vihara Adhi Maitreya berada di atas lahan seluas 4.5 hektar. Didalamnya kalian bisa menemui tiga buah patung suci. Yaitu patung Sang Buddha, Dewi Kwan Im, dan Hakim Bao. Kalian disana bisa berjalan-jalan mengelilingi vihara sambil berfoto. Karna disana banyak spot-spot foto yang bagus banget deh.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar initempatwisata.com
Sumber Gambar initempatwisata.com

15.Pulau Samosir

Kalo kalian berkunjung ke Danau Toba, ga ada salahnya nih berkunjung ke pulau Samosir. Karna pulau ini terletak persis di tengah Danau Toba. Disana kalian bisa berkeliling menyusuri kawasan perbukitan hijau serta ngeliat danau yang jernih. Disana juga banyak penginapan kok, mulai dari cottage sampe guesthouse mulai dari Rp 50.000.. Untuk transportasi kalian bisa menyewa mobil dari Medan. Hanya  dengan merogoh kocek dari Rp 350.000 sudah termasuk supir.

Ato kalian juga bisa menggunakan taksi ato mobil travel jurusan Medan-Samosir. Dengan sekali jalan kalian harus merogoh kocek mulai dari Rp 65.000.Untuk di Pulau Samosir kalian bisa sewa motor. Per harinya mulai dari Rp 40.000 loh. Untuk harga tiket feri kalo menggunakan mobil roda empat sebesar Rp 91.500, plus penumpang ya.

Untuk kuliner, banyak warung makan di Samosir yang mudah ditemukan. Makanan khas daerah yang perlu dicoba seperti mi gomak dan ikan arsik. Tapi yang perlu diingat, makanan khas Batak disana kebanyakan ga halal. Tapi jangan takut, banyak kok warung-warung bertuliskan “halal”.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar initempatwisata.com
Sumber Gambar initempatwisata.com

16.Pulau Nias

Siapa yang ga kenal dengan lompat batu dan kegiatan selancar di pulau nias?

Dinding batu yang tingginya 2 meter kayak gampang banget dilompati sama pemuda Nias. Atraksi yang terkenal ini masuk ke dalam rupiah kita dan kita bisa temuin di desa Bawomatauo.

Tradisi lompat batu bermula dari kebiasaan berperang antardesa masyarakat Pulau Nias. Di desa ini kalian juga bisa ngeliat pertunjukan tari perang tradisional. Ga cuma itu, berselancar di Nias merupakan salah satu yang terbaik di dunia. Dengan ombak besar yang menantang layaknya di Hawaii. Makanan khas yang wajib kalian coba adalah kofo-kofo. Kof-kofo terbuat dr daging ikan, jadi daging ikan di rebus dengan airdan garam
secukupnya. Lalu dibulat-bulatkan menggunaka tangan dan bungkus di daun pisang. Soal rasa dijamin enak deh Mas Bro dan Mbak Bro. Harga tiket pesawat ke pulau ini juga ga begitu mahal loh. Mulai dari Rp 385.000 (paling murah) hingga Rp 781.000 (paling mahal).

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar wp.com
Sumber Gambar wp.com

17.Janjang Seribu

Siapa bilang tembok besar cuma ada di Cina, Indonesia juga punya kok. Obyek wisata ini berada di Sumatera Barat tepatnya di Kota Bukit tinggi. Janjang Seribu terkenal sebagai tembok besar Chinanya Sumatera Barat. Banyak wisatawan yang singgah ke tempat wisata Great Wall ini. Kalo kalian kesini jangan lupa pastiin stamina dan bawa minuman ya.

Karna Janjang Seribu ini mempunyai panjang sekitar 1 KM. Lokasi wisata ini berdekatan dengan goa Jepang loh, jadi bisa sekalian mampir kesana. Sepanjang perjalanan kalian akan ngeliat fenomena alam berupa pengangkatan lempeng. Patahan-patahan yang membentuk bukit yang menjadi fenomena geologi yang luar biasa.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar mentawaiaccommodation.com
Sumber Gambar mentawaiaccommodation.com

18.Kepualuan Mentawai

Kalo kalian ke Sumatera Barat, kalian wajib mengunjungi Kepualuan Mentawai. Tempat wisata ini memiliki banyak resort. Tapi kalian juga bisa menemukan penginapan berharga Rp 50.000,-/ malam. Pantai di pulau ini adalah salah satu surganya para pecinta selancar. Kepulauan Mentawai terdiri dari 4 pulau yang besar. Pertama Pulau Siberut, Pulau Sipora, Pulau Pagai Utara, dan keempat Pulau Pagai Selatan.

Pulau ini memiliki 400 titik surfing loh. Serta memiliki ombak yang sedang hingga ombak yang paling menantang. Di Desa bosua ombaknya bisa mencapai 3 meter. Tapi perlu diingat ya, pantai disini agak berkarang jadi tetep harus waspada.

Disini juga menawarkan objek wisata trekking ke hutan pedalaman tropis. Untuk menuju Kepulauan mentawai kalian bisa mengaksesnya dengan memakai kapal motor.  Kapal ini melayani penyebrangan dari Padang ke Kepulauan Mentawai. Harga kapal pun beragam, kalian harus nyiapin uang mulai daro Rp 250.000an/ orang.Kalo punya biaya lebih kalian bisa menyewa pesawat kecil Tiger Air ato SMAC. Tapi kalian harus menaikinya dari Bandara Internasional Minangkabau.

Kalo kalian ke Mentawai kalian perlu nyicipin kapurut. Apa sih kapurut itu?
Kapurut merupakan makanan berbahan dasar sagu. Kapurut merupakan makanan utama masyarakat Mentawai. Cara pembuatannya sangatlah unik, siapkan sagu dan daun sagu. Lalu dibakar dan ditunggu hingga matang.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar upload.wikimedia.org
Sumber Gambar upload.wikimedia.org

19.Puncak Langkisau

Bagi yang seneng menikmati deburan ombak, kalian bisa nih ke Pesisir Selatan. Jika kalian biasa menikmatinya dari pantai. Kalian harus nyoba nikmati dari atas ketinggian Bukit Langkisau. Bukit Langkisau merupakan salah satu tempat wisata di Sumatera Barat. Jadi kalo kalian kesana ga boleh ngelewati tempat wisata ini.

Selain bisa menikmati pemandangan pesisir yang indah. Kita juga bisa nikmatin fasilitas seru kayak paralayang serta flying fox. Kalo sore hari, kita bisa nikmatin keindahan laut Mas Bro dan Mbak Bro yang menguning akibat matahari terbenam.

Kalo kesini jangan lupa nyicipin makanan khas Sumatra Barat ya. Yaitu Rendang dan Dendeng Balado. Dijamin bakalan ketagihan deh sama 2 makanan ini.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar panomario.com
Sumber Gambar panomario.com

20.Istana Pagaruyung

Di Sumatera Barat warganya yang masih melindungi dan menjunjung tinggi nilaibudayanya. Sehingga ga heran kalo kalian bisa menemukan Istana Pagaruyung yang terawat baik. Istana ini terletak di kecamatan Tanjung Emas, Tanah Datar, Sumatera Barat. Istana ini menjadi obyek wisata yang populer di Sumatera Barat loh.

Istana ini punya nilai histori yang sangat kental banget loh. Istana ini dibangun oleh kerajaan Pagaruyung dan sangat kental dengan adat Minangkabau. Ada beberapa barang peninggalan kerajaan Mas Bro dan Mbak Bro yang masih terpelihara dengan baik loh. Disini kita bisa nikmatin keindahan alam serta udara yang sejuk.

Buat wisatawan lokal, harga tiketnya Rp7.000 buat dewasa dan Rp5.000 buat anak-anak. Beda kalo buat turis mancanegara, harganya sebesar Rp 12.000 buat dewasa dan Rp10.000 buat anak-anak. Kalo kalian ingin menyewa baju adat kalian bisa ke ‘basement’ istana. Harga sewanya Rp35.000 buat dewasa dan Rp30.000 buat anak-anak. Kalian juga bisa menunggang kuda, sekali menunggang kuda akan mengeluarkan biaya Rp5.000/ orang buat 2 orang akan dikenakan Rp10.000. Ramah dikantong kan Mas Bro dan Mbak Bro?

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar wp.com
Sumber Gambar wp.com

21.Danau Singkarak

Selain danau toba, kalian juga bisa mengunjungi danau singkarak loh. Danau singkarak merupakan danau terluas kedua setelah danau toba. Danau ini memiliki sekitar 107,8 km² dan menjadi danau pembangkit listrik. Danau ini juga seneng banget ngadain festival internasional. Biasanya diselenggarakan satu kali dalam dua tahun, yaitu tour de singkarak. Banyak pesepeda dari berbagai negara ikut serta festival internasional ini.

Kalo pengen kesana kalian bisa menggunakan kendaraan umum. Dari kota Padang ke lokasi akan memakan waktu kurang lebih 2,5 jam. Dan perlu mengeluarkan biaya antara Rp 20.000 sampe Rp 35.000. Kalo menggunakan mobil sewaan, kalian akan mengeluarkan sbiaya ebesar  Rp 400.000/ hari.

Di sekitar Danau Singkarak juga banyak penginapan seperti hotel dan wisma. Ga cuma itu, sepanjang pinggir danau juga banyak rumah makan serta restoran.  Jadi kalian ga perlu khawatir kelaparan kalo lagi disana.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar ksmtour.com
Sumber Gambar ksmtour.com

22.Pulau Cubadak

Pulau Cubadak belakangan tuh ini terkenal karna keindahan pantainya yang luar biasa keren. Pantainya berlokasi di Pesisir Selarang. Pantainya suka disebut The Paradise of The South. Dengan luasnya yang mencape 705 Ha pantai ini juga dikenal dengan nama Pincuran Talu.

Pulau Cubadah ada Kecamatan Koto XI Tarusan. Pulau ini di sebelah barat kampung Mandeh. Pulau Cubadak itu tuh punya pemandangan alam yang begitu indah dan keren dengan pasir putihnya yang bersih.

Kelebihan lain dari Pulau Cubadak adalah di sekelilingnya ada beberapa teluk, batu, dan tanjung. Di pulau ini banyak penginapan yang berbahan bangunan kayu dan rotan. Atapnya dari Daun Rumbia yang sudah dikelola secara professional sebagai obyek wisata bertaraf internasional.

Banyak kegaitan yang bisa kita kerjain di Pulau Cubadak seperti snorkeling, canoe, berlayar, dan hiking. Untuk yang suka diving ada paket pengenalan diving selama sekitar 2 jam. Kita bakal diajarin langkah diving singkat. Kita bakal nyelem sampe kedalaman 5 meter. Ada kapal canoe buat tamu yang pengen keliling nikmatin hamparan laut biru Pulau Cubadak yang tenang.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar panduanwisata.id
Sumber Gambar panduanwisata.id

23.Arung Jeram Sungai Manna

Kalo kalian seneng berolahraga dan memacu adrenalin kalian bisa ke Arung Jeram Sungai Manna. Keadaan sungai disini cukup lebar dan arusnya cukup menantang. Sangat menarik kan Mas Bro dan Mbak Bro?

Tempat ini punya tingkat kesulitan yang bervariasi. keadaan sungai lebar di bagian awal sampai  15 km dan akan menyempit. Jalurnya sangat menantang karna berupa patahan dengan dinding batuan padas di pinggirannya. Pada ujungnya berbentuk cekungan serta memiliki arus memutar.

Untuk menikmati sarana arung jeram di sungai ini. Kalian perlu merogoh kocek sebesar Rp 300. 000/ orangnya. Tapi dengan syarat minimum 5 orang peserta ya. Walaupun cukup mahal, sarana yang diperoleh cukup baik dan aman. Mulai dari penjemputan sampe pengantaran kembali ke penginapan.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar ksmtour.com
Sumber Gambar ksmtour.com

24.Kawah Tengkurep

Walaupun bernama kawah tengkurap, tempat ini merupakan sebuah kompleks pemakaman. Tapi tempat ini menjadi magnet tersendiri bagi wisatawan yang datang. Wisatawan yang datang mulai dari orang dewasa, mahasiswa hingga anak-anak. Selain berziarah, wisatawan banyak yang mencari tau tentang sejarah kesultanan Kota Palembang.

Nama unik ini diberikan karna bentuk atap bangunan makam yang berbentuk cungkup ( kubah). Ato berbentuk seperti wajan terbalik berwarna hijau. Wisata ini berada di daerah Lemahbang, Kota Palembang. Kalian kesana bisa menggunakan jalur darat.

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar indonesiakaya.com
Sumber Gambar indonesiakaya.com

25.Taman Kambang Iwak

Konon Taman Kambang Iwak merupakan salah satu jejak peninggalan Kompeni Belanda yang bertempat di Kota Palembang. Tempat ini sangat favorit bagi warga Kota Palembang sebagai jogging track dengan mengelilingi kolam sepanjang 815 meter. Tidak cuma itu, di bagian KIF park juga menyediakan fasilitas permainan outbound dan flying fox bagi anak-anak maupun Anda yang menginginkannya.

Saat weekend, banyak anak-anak muda menjadikan Taman Kambang Iwak sebagai tempat nongkrong berbagai club. Di sekitar kawasannya juga tersedia hotspot gratis, bagi Kalian pecinta internet bisa menggunakannya. Lokasinya yang strategis dan asri serta banyak café di dekatnya membuat tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi pengunjung.

Baca Juga : 27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Provinsi Jawa Tengah

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar lihat.co.id
Sumber Gambar lihat.co.id

26.Hutan Wisata Punti Kayu

Kalo kalian ke palembang, kalian wajib mengunjungi hutan wisata punti kayu. Hutan Wisata seluas sekitar 40 ha ini berlokasi tepat di tengah-tengah Kota Palembang. Hutan wisata ini dibangusn sebagai tempat konservasi, wisata, rekreasi. Bahkan untuk penelitian, pendidikan, serta tempat penunjang kegiatan budaya.

Disini kalian bisa menaiki gajah, melihat kebun binatang mini, mandi di kolam renang. Ato berkunjung ke museum fauna, serta duduk santai di bawah pohon pinus. Untuk kesana kalian bisa menggunakan angkutan umum seharga Rp. 4000,-.  Ato juga bisa naik Trans Musi, dari halte Masjid Agung ke halte Punti Kayu sesuai tarif.

Harga tiket masuk buat anak-anak sebesar Rp 4.000,- dan Rp. 7.000,u untuk orang dewasa. Kalian juga bisa menikmati fasilitas outbond dan flying fox. Dengan merogoh kocek sebesar Rp.15.000 – Rp.25.000. Kalian juga bisa masuk ke taman bermain dengan membayar tiket masuk Rp.5000,-.

Ga cuma itu, disana kalian bisa masuk ke kebun binatang dengan membayar Rp.5000 aja. Didalam kita bisa berkeliling dengan menaiki kuda ato gajah. Dan kalian cuma perlu membayar Rp. 5.000,- sampe Rp. 15.000,-. Kalian juga bisa mengunjungi jembatan gantung serta menaiki bebek-bebekkan. Seru banget kan Mas Bro dan Mbak Bro?

Baca Juga : 27 Tempat Wisata Indonesia yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan Akhir Tahun

27 Tempat Wisata yang dianjurkan Untuk Dikunjungi di Pulau Sumatera - Sumber Gambar zhwart.xyz
Sumber Gambar zhwart.xyz

27.Goa Putri

Kalo kalian pengen menyoba wisata alam dengan nuansa beda, kalian bisa ke Goa Putri. Goa ini berada di Desa Padang Binu, Baturaja, Sumatera Selatan. Kedalaman goa putri diperkirakan mencapai 155 meter, ketinggian 20 meter dan lebarnya 25-30 meter. Disana kalian bisa ngeliat keindahan yang sulit di lukiskan. Goa ini juga menyimpan sejarah yang sayang untuk di lewatkan.

Bagi Mas Bro dan Mbak Bro yang seneng pada rintangan. Cukup berbekal lampu senter udah cukup untuk masuk ke goa itu. Tarif masuk sangat murah meriah. Buat dewasa cukup merogoh kocek sebesar Rp 5000 dan Rp 2000 untuk anak-anak. Buat kendaraan bus cukup Membayar Rp 3500, minibus Rp 2500, kendaraan pribadi Rp 1500 serta sepeda motor Rp 1000. Harga tiket masuk bisa berubah-ubah ya Mas Bro dan Mbak Bro.

Ada anjuran tempat wisata lainnya?

Isi di kolom komentar ya Mas Bro dan Mbak Bro.

Oh ya jangan lupa sebarin obrolan kita ini ke media sosial buat jadi bahan bacaan ya.

Semoga berguna.

Seneng bisa berbagi.

Tembalang, Semarang
Pukul 03:01 WIB, Sabtu 03 Oktober 2015
Tulisan Temen Kita – E

Sumber Tulisan
Azwisata. 2016. 11 Tempat Wisata di Sumatera Utara. azwisata.com/2016/11/tempat-wisata-di-sumatera-utara.html diakses pukul 21.41 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Beritasatu. Mengecap Keindahan Di Pulau Tangkahan. beritasatu.com/food-travel/264862-mencecap-keindahan-alam-di-tangkahan.html diakses pukul 19.56 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Kaskus. 2013. 3-8 Juni 2013 Backpacker To Mentawai Island The Mystical Dance Amp Mesilok Beach. fjb.kaskus.co.id/product/513827b25b2acf007f00000e/3-8-juni-2013-backpacker-to-mentawai-island–the-mystical-dance-amp-mesilok-beach/ diakses pukul 10.21 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Initempatwisata. Sumatera Utara. initempatwisata.com/wisata-indonesia/sumatera-utara/inilah-14-tempat-wisata-di-sumatera-utara-paling-terkenal/2603/ diakses pukul 22.11 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Ngekul. 7 Makanan Khas Sumatera Barat. ngekul.com/7-makanan-khas-sumatera-barat/ diakses pukul 10.21 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Palembangtourism. Kawasan Hutan Wisata Punti Kayu. palembang-tourism.com/berita-380-kawasan-hutan-wisata-punti-kayu.html diakses pukul 19.58 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Seruni. Wisata Sumatera Barat. seruni.id/wisata-sumatera-barat/ diakses pukul 20.37 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Traveluxion. 2016. 12 Tempat Wisata Alam di Sumatera. traveluxion.web.id/2016/08/12-tempat-wisata-alam-di-sumatera.html diakses pukul 21.45 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Wisatania. Tempat Wisata di Pulau Sumatera. wisatania.com/tempat-wisata-di-pulau-sumatera diakses pukul 20.16 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
WisataSumatera. Wisata Sumatera Barat. wisatasumatera.wordpress.com/wisata-sumatera-barat/danau-singkarak/ diakses pukul 21.33 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
WisataSumatera. Wisata Sumatera. wisatasumatera.wordpress.com/ diakses pukul 20.11 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
WisataTanahAir. 2016. Wisata Alam Air Terjun Telaga Dwi Warna. wisata-tanahair.com/2016/09/wisata-alam-air-terjun-telaga-dwi-warna.html diakses pukul 19.21 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017

Sumber Gambar

Anekatempatwisata.com diakses pukul 13.47 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Bp.blogspot.com diakses pukul 13.15 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Bukitlawang.com diakses pukul 13.41 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Lihat.co.id diakses pukul 13.21 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Indonesiakaya.com diakses pukul 12.47 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Indonesiakitakaya.files.wordpress.com diakses pukul 12.58 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Initempatwisata.com diakses pukul 11.47 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Ksmtour.com diakses pukul 11.33 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Lampungprov.go.id diakses pukul 10.26 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Mentawaiaccommodation.com diakses pukul 12.22 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Panomario.com diakses pukul 10.51 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Tantular.com diakses pukul 11.40 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Trevor.com diakses pukul 12.35 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Upload.wikimedia.org diakses pukul 12.15 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Wordpress.com diakses pukul 10.23 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Wp.com diakses pukul 10.11 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
yukjalan.net diakses pukul 12.31 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017
Zhwart.xyz diakses pukul 11.21 WIB, pada hari Rabu 1 Februari 2017

Comments

Tinggalkan Balasan

https://strokestudiosng.com/pkv/ https://strokestudiosng.com/bdq/ https://strokestudiosng.com/dmq/ https://coriancastle.com/pkv/ https://coriancastle.com/bdq/ https://coriancastle.com/dmq/ https://xenangthaongoc.com.vn/pkv/ https://xenangthaongoc.com.vn/bdq/ https://xenangthaongoc.com.vn/dmq/ https://raselchowdhury.com/pkv/ https://raselchowdhury.com/bdq/ https://raselchowdhury.com/dmq/ https://www.cnnickel.com/pkv/ https://www.cnnickel.com/bdq/ https://www.cnnickel.com/dmq/ https://seputarusaha.biz.id/pkv/ https://seputarusaha.biz.id/bdq/ https://seputarusaha.biz.id/dmq/ https://ppimcensis.or.id/pkv/ https://ppimcensis.or.id/bdq/ https://ppimcensis.or.id/dmq/ https://www.bluesunpv.com/pkv/ https://www.bluesunpv.com/bdq/ https://bluesunpv.com/dmq/