Sabtu, 17 April 2021
Pada hari Sabtu itu, kita sebagai santri melakukan kegiatan setoran hafalan Al Qur’an, dan pada saat itu juga kita di beritahu oleh pengurus ponpes ini bahwa santri Al-Ikrom akan ada perpulangan, tetapi sebelum perpulangan seluruh santri wajib melengkapi target yang di beri oleh pengurus untuk syarat perpulangan. Pada hari itu juga saya dan teman saya menyetorkan hafalan tersebut dengan lancarnya dan kita pun mendapatkan paraf dari pengurus, saya selalu berdoa supaya mendapatkan kemudahan untuk menghafal ayat ayat Al Qur’an dan pada malam hari nya, setelah kita shalat berjamaah seluruh santri berbuka puasa bersama, sebenarnya menjadi seorang santri itu keren tahu! Pondok di SMK Wikrama 1 Garut ini berbeda dengan yang lainnya karena pondok ini modern, dengan kualitas nya yang bagus membuat para pengunjung pun terkesan untuk memasukkan anak nya ke sekolah unggul ini. Saya bangga menjadi bagian keluarga di SMK Wikrama ini.
Ayo yang belum pernah mondok yuk kita bersama sama berlomba dalam kebaikan, supaya nanti kita dapat membawa bekal untuk di akhirat kawan.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.