Mungkin nggak semua orang tau siapa itu Michael Jordan, tapi bagi mereka yang suka dengan hal-hal berbau olahraga terutama basket, pasti mengenal betul siapa sosok Michael Jordan. Pemilik nama asli Michael Jeffrey Jordan ini adalah seorang pemain basket legendaris yang namanya sudah terkenal seantero jagat. Hampir sebagian besar penduduk bumi mengenal sosok legendaris basket satu ini.
HOME » INSPIRASI »Kisah Hidup Inspiratif Michael Jordan Hingga Menjadi Legenda Basket NBADITERBITKAN 2 TAHUN LALU, BY BLOGUNIK Mungkin nggak semua orang tau siapa itu Michael Jordan, tapi bagi mereka yang suka dengan hal-hal berbau olahraga terutama basket, pasti mengenal betul siapa sosok Michael Jordan. Pemilik nama asli Michael Jeffrey Jordan ini adalah seorang pemain basket legendaris yang namanya sudah terkenal seantero jagat. Hampir sebagian besar penduduk bumi mengenal sosok legendaris basket satu ini. Michael Jordan dianggap sebagai salah satu pemain basket terbaik yang pernah ada didunia, dengan koleksi enam gelar juara dan lima kali berhasil meraih lima gelar MVP regular. Michael akhirnya pensiun dari NBA pada tahun 2003 setelah sempat bermain bagi Washington Wizards. Saat ini ia tercatat sebagai pemilik dari tim NBA, Bobcats.Meski sudah pensiun dari olahraga yang membesarkan namanya, namun dirinya seolah tak tergantikan. Nama Michael Jordan masih menjadi pengaruh besar didunia basket. Sampai sekarang, nama Michael Jordan masih terkenal dan bahkan melegenda dengan julukannya ‘Air Jordan’. Julukan ini diberikan usai Jordan menjuarai kontes slam dunk pada NBA All Stars 1987. Saat itu, Jordan mampu melompat jauh dan melayang di udara selama beberapa detik.Bahkan beberapa nama yang dianggap sebagai the next Jordan di arena basketball Amerika, NBA-tetap tak bisa menggantikan ketenarannya. Nomor kaosnya-23 hingga kini juga digantung di langit-langit hall of fame sebagai bentuk penghargaan atas prestasinya.Ketenaran, karier dan prestasi Michael Jordan yang berlimpah ternyata tidak memiliki awal yang mulus. Dari kecil, kehidupannya diiringi dengan kisah-kisah menyedihkan hingga inspiratif, yang akan membuat kalian tersadar bahwa kesuksesan itu dapat diraih jika ada perjuangan. Seperti dilakukan oleh Michael Jordan diusia mudanya dulu.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.