Kenali Perbedaan Kulit Wanita dan Pria

Kenali Perbedaan Kulit Wanita dan Pria

Kenali Perbedaan Kulit Wanita dan Pria – Baik Pria dan Wanita ternyata mempunyai perbedaan lho Lucentfriends. Dengan mengetahui perbedaan yang ada, maka kita bisa menentukan perawatan kulit yang tepat dan sesuai agar bisa mendapatkan hasil maksimal. Tentunya pria sendiri juga perlu perawatan kulit lho, seperti penggunaan skincare atau sunscreen. Untuk selanjutnya kamu bisa cek perbedaan kulit wanita dan pria berikut ini ya!

Kenali Perbedaan Kulit Wanita dan Pria

1. Pori – Pori Kulit Wajah

Yang membedakan kulit pria dan wanita salah satunya ialah pori – pori wajah. Pria umumnya memiliki pori – pori lebih besar dan memproduksi minyak lebih banyak. Inilah yang membuat pria lebih rentan dengan jerawat, apalagi jika wajah jarang dirawat secara rutin. Produksi kalenjar minyak pria cenderung lebih banyak terbandingkan dengan wanita karena faktor hormon testosteron.

2. Kelembapan Kulit Wajah

Perbedaan selanjutnya ialah kelembapan kulit wajah. Kulit pria yang memproduksi keringat lebih banyak dari wanita membuat kelembapan kulit pria sedikit lebih baik dari wanita. Inilah yang membuat kulit pria juga tidak mudah kering, berbeda dengan wanita seperti pada umumnya. Pria berkeringat lebih banyak daripada wanita karena suhu tubuh pria lebih mudah meningkat. Ini yang membuat keringat keluar lebih banyak untuk menyeimbangkan suhu tubuh.

3. Kolagen

Kulit pria memiliki kepadatan kolagen yang tinggi dibanding dengan wanita. Karena tingkat kolagen pria lebih padat, ini membuat tanda penuaan pada pria lebih lambat dibandingkan wanita walau berada di usia yang sama.

4. Sebum atau Kadar Minyak

Perbedaan terakhir bisa terlihat dari sebum dan kadar minyak. Karena memiliki pori – pori yang lebih lebar sehingga memproduksi lebih banyak sebum. Ini juga membuat pria lebih mudah berminyak ketimbang wanita. Masalah kulit yang tersebabkan oleh sebum seperti komedo dan jerawat akan bertahan lebih lama pada kulit pria.

Demikian Artikel Kenali Perbedaan Kulit Wanita dan Pria

Bagaimana, apakah sudah jelas dengana artikel kenali perbedaan kulit wanita dan pria ? Jika belum maka kamu bisa konsultasi bersama Lucent Aesthetics & Dermatology Clinic ya. Ada berbagai treatment yang sesuai dengan keadaan kulit mu.


Terbit

dalam

, ,

Tags: