Jumlah Pemain Futsal Beserta Tugasnya

Cari arti kata KBBI?
1-9  A  B  C  D  E  F  G  H  I  J  K  L  M  N  O  P  Q  R  S  T  U  V  W  X  Y  Z

Kalian tau ga, berapa jumlah pemain futsal dan apa aja tugasnya?

Salam #MasBro #MbakBro

Assalamualaikum teman semua, Apa kabar nih kalian para calon atlet? Semoga sehat selalu ya. Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas tentang jumlah pemain futsal beserta tugas dan posisinya nih.

Nah posisi kalian saat bermain futsal sebelah mana nih? Kiper atau penyerang? Dimana pun posisi kalian bermain futsal, kalian harus tau dong posisi dan tugas-tugasnya ngapain aja dong yah.Karena bakal ga lucu apabila kalian tendang sana sini tanpa tujuan yang jelas, hehe. Mari simak langsung deh penjelasannya.

Suka menulis?

Mau menghasilkan dari tulisan mu?
Yuk mulai #hidupdariKARYA
tulisIN apa aja?

Sudah sepantasnya pemain futsal mengerti tugas dan posisinya ketika bertanding. Berbeda dengan sepakbola, ukuran lapangan pada futsal lebih kecil dibanding sepakbola. Itulah sebabnya permainan futsal hanya menggunakan 5 orang pemain (termasuk kiper).

Umumnya, posisi pemain futsal ada 4, yaitu kiper, anchor, flank, dan pivot. Tentunya keempat posisi tersebut memiliki peran vital masing-masing yang dapat mempengaruhi hasil akhir dan jalannya pertandingan.

Baca juga: Hidup Sesuai Tatanan: Mulut Ga Usah Mikir Mau Makan Apa, Itu Kerjaan Otak Manusia Bisa Bosan Tapi Tuhan Ga

1. Kiper

Kiper bertugas untuk mengamankan bola dan menjaga agar musuh tidak memasukkan bola kegawang. Kiper futsal yang baik memiliki insting yang bagus dan gerakan reflek yang cepat dan dapat mengantisipasi bola jika terjadi serangan secara tiba-tiba oleh pihak lawan.

Peran kiper dalam futsal sangatlah vital, terlebih lagi jika seorang Anchor telah dapat dilewati oleh lawan. Pada posisi seperti ini, kiper yang baik akan tau harus berbuat apa agar gawangnya tidak kebobolan.

2. Anchor

Sebenarnya sama saja dengan bek. Anchor bertugas di lini pertahanan dan membackup penjaga gawang. Anchor menjaga dan membayang-bayangi musuh agar tidak dapat melewatinya apa lagi menembak ke arah gawang. Selain itu, Anchor bertugas untuk mengatur permainan dan memulai serangan kepada rekan satu timnya.

Nah loh, berat juga kan tugas seorang Anchor. Seorang Anchor harus mempunyai penjagaan bola yang kuat dan tidak mudah ditembus musuh, selain itu anchor juga diwajibkan memiliki akurasi dan skill yang bagus karena serangan tim bermula dari seorang Anchor.

3.Flank

Jika diterjemahkan artinya adalah sisi. Semacam sayap yang bertugas menyisir garis tepi lapangan demi melancarkan serangan pada lawan. Flank menjadi penghubung antara Anchor dengan Pivot.

Seorang Flank diwajibkan memiliki kecepatan, skill, dan penguasaan bola yang baik. Selain itu, seorang Flank juga harus dapat menciptakan peluang dengan membombardir pertahanan musuh.

4. Pivot

Seorang Pivot bisa dibilang merupakan seorang striker (penyerang). Pivot bertugas menyelesaikan peluang menjadi gol. Selain itu, Pivot juga dapat menjadi pemutus serangan pertama pada musuh. Seorang pivot diharuskan memiliki skill olah bola yang bagus dan memiliki insting mencetak gol yang tinggi.

Pivot yang baik juga memiliki akurasi tendangan yang bagus, tidak buang-buang peluang, dan dapat memaksimalkan peluang sekecil apapun menjadi gol. Karena Pivot akan berhadapan langsung dengan Anchor, maka seorang Pivot juga wajib memiliki balance (keseimbangan badan) dan skill agar dapat mengelabui Anchor.

Nah itulah jumlah pemain futsal beserta tugasnya masing-masing. Jika kalian merupakan salah satu pemain dari 4 posisi diatas, kalian wajib memiliki keterampilan sesuai yang kami sebutkan tadi ya.

Tentunya dapat kalian dapatkan dengan latihan yang rajin, perbanyak sparing dengan tim lain, dan perkuat lagi kerjasama timnya.

Apapun mesin pencarinya.
kekitaan sumbernya.

Semoga bermanfaat.
Seneng bisa berbagi.

pasangIN iklanmu disini!

GRATIS iklan pertama.
Bonus review produk untuk 27 pengiklan pertama.

Terimakasih
calonatlet.com dibaca 18:27 WIB pada hari Senin tanggal 08 Juni 2020

karya penulis tulis
Yuk mulai #hidupdariKARYA

Kata kunci yang sering dicari …
tulisIN, hukumIN, September 2021, September, 2021,
Jumlah Pemain Futsal Beserta Tugasnya


Terbit

dalam

oleh

Tags:

Comments

3 responses to “Jumlah Pemain Futsal Beserta Tugasnya”

  1. Damar Ardiansyah Avatar
    Damar Ardiansyah

    Bagus sekali

  2. PUTRI AISYAH MAULIDINA Avatar
    PUTRI AISYAH MAULIDINA

    baguss…artikelnya juga bermanfaat untuk yang belum tau tentang dasar” tentang futsal

Leave a Reply